Senin, 09 Oktober 2017

Download Tabel Baja SNI



Selamat datang di artikel saya yang berjudul Download Tabel Baja SNI. Tahukah anda apa itu tabel baja SNI? Mari kita pelajari secara langsung, dalam industri baja, tentu ada standarisasi tentang produk yang dijual di industri berkaitan. Dalam hal ini SNI atau standar nasional indonesia yang berhubungan dengan departemen perindustrian (Depperin) memperluas penerapan regulasi Standar Nasional Indonesia (SNI) wajib untuk produk baja. Regulasi wajib itu akan diperluas untuk produk baja lembaran dan gulungan lapis paduan aluminium seng (BjLS) serta baja lembaran, pelat, dan gulungan canai panas (BjP). Perluasan SNI wajib itu diatur dalam Peraturan Menteri Perindustrian (Permenperin) No 39/M-IND/PER/3/2009. Dalam peraturan itu disebutkan, produk baja lembaran dan gulungan lapis paduan aluminium seng (BjLAS) diwajibkan memenuhi SNI.

Sedangkan penambahan SNI wajib baja lembaran, pelat, dan gulungan canai panas (BjP) diatur dalam Permenperin No 38/M-IND/PER/3/2009. Dalam peraturan itu disebutkan, BjP merupakan baja lembaran dan gulungan yang dibuat dari baja berbentuk slab yang dilakukan melalui tahapan proses canai panas di atas temperatur rekristalisasi. SNI wajib baja lembaran, pelat, dan gulungan canai panas dikecualikan bagi BjP yang memiliki spesifikasi tertentu, yakni digunakan sebagai bahan baku. Baja lembaran, pelat, dan gulungan canai panas akan diberi nomor SNI 07-0601-2006,". BjP yang diatur dalam SNI wajib meliputi nomor HS 7208.25.10.00 sampai 7211.19.90.00. Sedangkan BjLAS yang dikenakan SNI wajib meliputi nomor HS 7210.61.10.00 sampai 7212.50.20.10. "SNI untuk produk BjLAS diberi nomor 4096.2007,". Regulasi SNI wajib, dikecualikan bagi BjLAS yang dipergunakan sebagai bahan baku. Ketentuan tentang standar itu digunakan untuk melindungi industri baja lokal dari maraknya peredaran produk ilegal yang mutunya rendah.

Pada Januari 2009, Depperin telah mewajibkan regulasi SNI produk baja impor. Dalam Permenperin No 1 dan 2/M-IND/PER/2009, produk baja impor yang wajib memiliki SNI antara lain baja lembaran, pelat, dan gulungan canai panas dari pos tarif 7208.25.10.00 sampai 7211.19.90.00. Dengan peraturan yang baru, produk baja yang dikenakan SNI wajib bertambah. Produk baja impor yang memasuki daerah pabean Indonesia wajib memenuhi ketentuan SNI dengan dibuktikan dengan SPPT SNI. Bila tidak, baja yang tidak memenuhi SNI akan direekspor atau dimusnahkan. Peraturan Menteri Perindustrian Nomer 36/M-Ind/Per/2014  Tentang Pemberlakuan SNI Baja Lembaran, Pelat dan Gulungan Canai Panas Secara Wajib, berlaku sejak ditanda tangani  tanggal  21 Mei 2014 SNI 07-0601-2006 Baja Lembaran, Pelat dan Gulungan Canai Panas terkena pemberlakuan SNI Wajib meliputi  nomor pos tarif / No HS ( HS Code ). Yang dimaksud Baja Lembaran, Pelat dan Gulungan Canai Panas ( BjP ) merupakan baja lembaran dan gulungan yang dibuat dari baja berbentuk Slab melalui proses canai panas diatas temperature rekristalisasi dengan ruang lingkup, jenis dan spesifikasi sebagai berikut:
  1. Jenis dan sifat penggunaan Commercial Quality, Drawing Quality, Deep Drawing Quality dan Baja Struktural ( SS400 ).
  2. Jenis baja karbon rendah ( low carbon ) untuk jenis baja lunak ( mild steel ) atau baja structural dengan kandungan karbon ( C ) maksimum 0,25 %.
  3. Sifat mekanis dengan kuat Tarik minimum 27,5 kg/mm2 ( 270 N/mm2 ) untuk baja lunak dan kuat Tarik antara 400 N/mm2 sampai dengan 510 N/mm2 untuk baja structural.
  4. Memiliki permukaan polos dan tidak dikerjakan lebih lanjut selain canai panas.
  5. Memiliki ketebalan nominal 1,8 mm sampai dengan 25 mm.
Pemberlakuan SNI Wajib ini tidak berlaku bagi :
  1. Baja Lembaran, Pelat dan Gulungan Canai Panas memiliki ukuran tebal kurang dari 1,8 mm atau nominal lebih besar 25 mm.
  2. Produk sejenis yang memiliki standar sendiri dengan ruang lingkup, simbul, klasifikasi dan atau syarat mutu yang berbeda dengan SNI 07-0601-2006 Baja Lembaran, Pelat dan Gulungan Canai Panas.
  3. Keperluan Khusus yaitu :
    • Keperluan bahan baku:
      • Industri otomotif, elektronika ( peralatan listrik konsumsi ) beserta komponennya.
      • Industri kecil yang memiliki lingkup industry pengerjaan logam
      • Produk tujuan ekspor keluar wilayah Indonesia.
    • Hibah dari Negara asing dan bukan merupakan pinjaman ( loan ).
    • Barang contoh untuk keperluan riset dan pengembangan produk
    • Contoh uji SPPT SNI.
Di atas tadi adalah sekelumit permasalahan tentang SNI baja, tabel SNI memang sengaja dibuat untuk pengontrolan dan standari sasi, serta mencegah peroduk baja lain masuk ke indonesia. Maka dari itu tabel baja SNI penting untuk mencegah produksi baja yang tidak sejalan atau produk baja yang tidak sesuai dari SNI atau standar yang telah diterapkan. Itulah pengertian tentang download tabel baja sni.

Jumat, 06 Oktober 2017

Tabel Baja SNI Download



Material baja semakin sering digunakan dalam dunia konstruksi terbukti dengan munculnya berbagai peraturan dan tabel baja untuk memudahkan desain struktur. Dengan adanya SNI 1729:2015 dan Tabel Profil Konstruksi Baja 1987 sebenarnya sudah cukup memudahkan dalam mendesain. Berdasarkan SNI 1729:2015 dan AISC 360-10. SNI adalah singkatan dari Standar Nasional Indonesia yang ditetapkan oleh Badan Standardisasi Nasional dan Berlaku secara Nasional. Dengan adanya SNI maka publik dilindungi dari segi keamanan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungannya. Dari sisi produsen, ia akan memahami kepastian batas mutu atau kualitas yang diterima pasar.
Beberapa panduan untuk membantu proses perancangan struktur baja seperti Tabel Profil Konstruksi, serta tabel baja SNI download, yang biasa di download di internet. SNI Baja telah dikeluarkan. Bahkan telah dilakukan beberapa penelitian untuk mengembangkan Tabel Profil Konstruksi Baja. Pengembangan tersebut dilakukan dengan cara menampilkan kapasitas kuat tekan nominal, kuat tarik nominal, kuat lentur nominal dan kuat geser nominal untuk profil IWF berdasarkan SNI 03-1729-2002. Penelitian tersebut kemudian dilanjutkan lagi untuk profil kanal, kanal ganda, siku sama kaki, siku sama kaki ganda, dan pipa serta Castellated (Candra dan William, 2014). Namun karena pengembangan tabel-tabel tersebut masih memiliki kekurangan pada sisi keefektifan penggunaan. Biasanya banyak orang yang mencari tabel baja SNI download, dan 6 profil baja yang termasik dalam tabel baja SNI download antara lain; profil IWF, kanal, kanal ganda, siku sama kaki, siku sama kaki ganda dan pipa yang terdapat pada tabel baja SNI.
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) telah menyesuaikan sekaligus menyempurnakan ketentuan tentang penerapan Standar Nasional Indonesia (SNI) wajib untuk produk Kabel menyusul dilakukannya perubahan nomor Harmonize System (HS) Tahun 2012. Penyesuaian dan penyempurnaan itu tertuang dalam Peraturan Menteri Perindustrian Republik Indonesia Nomor 57/M-IND/PER/5/2012 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 50/M-IND/PER/5/2011 tentang Pemberlakuan Standar Nasional Indonesia (SNI) Kabel Secara Wajib yang ditetapkan tanggal 9 Mei 201 dan berlaku sejak diundangkan pada tanggal 14 Mei 2012. Adanya perubahan nomor Harmonize System (HS) Tahun 2012, penyesuaian dan penyempurnaan ketentuan penerapan SNI Kabel secara wajib itu juga dilakukan untuk memperlancar proses perdagangan barang dan jasa secara internasional terkait pembelakuan SNI secara wajib.
Untuk mengawasi penerapan SNI Kabel secara wajib, pemeritah (melalui Direktorat Jenderal Pembina Industri) menunjuk Petugas Pengawas Standar Produk (PPSP), yaitu pegawai negeri sipil di Pusat atau di daerah yang ditugaskan untuk melakukan pengawasan barang dan atau jasa di lokasi produksi dan di luar lokasi kegiatan produksi yang SNI-nya telah diberlakukan secara wajib. Pengawasan sekurang-kurangnya dilakukan 1 (satu) kali dalam setahun. Adapun jenis produk, nomor SNI dan nomor pos tarif (HS) yang tercakup di dalam ketentuan penerapan SNI Kabel secara wajib itu sebagai contoh adalah kabel. Kabel yang berasal dari impor dan tidak memenuhi ketentuan di atas apabila masuk ke kawasan pabean Indonesia dan/atau daerah pabean Indonesia wajib diselesaikan berdasarkan ketentuan perundang-undangan. Untuk kabel yang telah beredar di pasar dan berasal dari impor yang tidak memenuhi ketentuan di atas harus ditarik dari peredaran dan dimusnahkan. Tatacara penarikan produk dari peredaran dan pemusnahannya dilakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan. 

Beberapa contoh baja SNI dan tabelnya dapat dilihat dibawah ini:
1. SNI 07-0052-2006 Baja profil kanal U proses canai panas (Bj P Kanal U)
2. SNI 07-2054-2006 Baja profil siku sama kaki proses canai panas (Bj P siku sama kaki)
3. SNI 07-3567-2006 Baja lembaran dan gulungan canai dingin (Bj D)
4. SNI 07-7178-2006 Baja profil WF-beam proses canai panas (Bj P WF-beam)
5. SNI 07-0329-2005 Baja profil I-beam proses canai panas (Bj P I-beam)
6. RSNI3 0602:2012 Baja lembaran tipis lapis timah elektrolisa (Bj LTE)
7. SNI 7371:2008 Rol sabuk konveyor
8. SNI 07-1855-1990 Baja cor tahan panas
9. SNI 03-6382-2000 Spesifikasi hidran kebakaran tabung basah
10. SNI 07-0053-2006 Batang kawat baja karbon rendah
11. SNI 07-0601-2006 Baja lembaran, pelat dan gulungan canai panas (Bj P)
12. SNI 2610:2011 Baja profil H (Bj P H-beam)
13. SNI 16-2625-1992 Tempat tidur baja beroda untuk rumah sakit dengan pengatur posisi tidur.
14. SNI 16-2629-1992 Lemari baja beroda untuk pasien
15. SNI 07-0075-2006 Batang kawat baja karbon rendah untuk inti kawat las listrik
17. SNI 07-3018-2006 Baja lembaran pelat dan gulungan canai panas untuk tabung gas (Bj TG)
 18. RSNI3 8052:2014 Pipa baja untuk pancang
 19. SNI 0039:2013 Pipa baja saluran air dengan atau tanpa lapisan seng
 21. SNI 0039:2010 Pipa baja lapis seng untuk saluran air


Kamis, 05 Oktober 2017

Tabel Baja Lengkap



Baja adalah paduan logam yang tersusun dari besi sebagai unsur utama dan karbon sebagai unsur penguat. Unsur karbon inilah yang banyak berperan dalam peningkatan performan. Perlakuan panas dapat mengubah sifat baja dari lunak seperti kawat menjadi keras seperti pisau. Penyebabnya adalah perlakuan panas mengubah struktur mikro besi yang berubah-ubah dari susunan kristal berbentuk kubik berpusat ruang menjadi kubik berpusat sisi atau heksagonal. Dengan perubahan struktur kristal, besi adakalanya memiliki sifat magnetik dan adakalanya tidak. 

Besi memang bahan bersifat unik. Bijih besi bertebaran hampir di seluruh permukaan Bumi dalam bentuk oksida besi. Meskipun inti Bumi tersusun dari logam besi dan nikel, oksida besi yang ada di permukaan Bumi tidak berasal darinya, melainkan dari meteor yang jatuh ke Bumi. Di Australia, Brasil, dan Kanada, ditemukan bongkahan bijih besi berketebalan beberapa puluh meter dan mengandung 65 persen besi. Besi adalah unsur yang sangat stabil dan merupakan unsur terbanyak ke delapan di Jagat Raya setelah silikon. Pada lapisan kulit Bumi, besi merupakan unsur logam terbanyak ketiga setelah silikon dan aluminium. Hampir lebih dari 70 abad lalu-5.000 tahun sebelum Masehi-dari peninggalan di Mesopotania, Iran, dan Mesir diketahui bahwa manusia telah menguasai teknologi pembuatan peralatan dari besi baja untuk berburu. 

Hingga saat ini ada banyak sekali jenis baja, dan memang diperlukan tabel baja lengkap, yang akan mempermudah pekerjaaan para kontraktor yang bekerja di bidang baja. Sebagai contoh, dengan tujuan supaya anda mengerti tabel baja lengkap. Dibawah ini telah saya sediakan salah satu contoh tabel baja lengkap.

Tabel Baja Wide Flange (WF)

No
Ukuran (mm)
Panjang (m)
Weight (Kg)
Berat M1 (Kg)
1
WF 100 X 50 X 5 X 7
12
112
9.333
2
WF 125 X 60 X 6 X 8
12
158
13.200
3
WF 148 X 100 X 6 X 9
12
253
21.100
4
WF 150 X 75 X 5 X 7
12
168
14.000
5
WF 175 X 90 X 5 X 8
12
217
18.100
6
WF 198 X 99 X 4,5 X 7
12
218
18.200
7
WF 200 X 100 X 3,2 X 4,5
12
143
11.917
8
WF 200 X 100 X 5,5 X 8
12
256
21.333
9
WF 248 X 124 X 5 X 8
12
308
25.700
10
WF 250 X 125 X 6 X 9
12
355
29.600
11
WF 298 X 149 X 6 X 8
12
384
32.000
12
WF 300 X 150 X 6,5 X 9
12
440
36.700
13
WF 346 X 174 X 6 X 9
12
497
41.417
14
WF 350 X 175 X 7 X 11
12
595
49.600
15
WF 396 X 199 X 7 X 11
12
680
56.625
16
WF 400 X 200 X 8 X 13
12
792
66.000
17
WF 446 X 199 X 7 X 11
12
794
66.200
18
WF 450 X 200 X 9 X 14
12
912
76.000
19
WF 500 X 200 X 10 X 16
12
1075
89.583
20
WF 588 X 300 X 10 X 16
12
1812
151.000
21
WF 600 X 200 X 11 X 17
12
1272
106.000
22
WF 700 X 300 X 13 X 24
12
2220
185.000
23
WF 800 X 300 X 14 X 26
12
2520
210.000

Cara membaca tabel berat besi baja WF ( Wide Flange) diatas adalah :
Sebagai Contoh : 

WF 100x50x5x7mm-12 M’ 112 kg 9.333
Artinya dimensi besi WF 100 tersebut adalah :
Panjang Besi WF 12 m
Tinggi Besi WF 10 cm
Lebar Besi WF 5 cm
Tebal badan Besi WF 5 mm
Tebal sayap Besi WF 7 mm

Mempunyai berat total Besi WF 112 kg
Sedangkan berat per Meter Besi WF : 112/12 = 9.333 kg